-->

Coba Yuk Cara Install Ulang Android Sendiri

Cara Install Ulang Android - Kamu sedang kebingungan karena ponsel android milik kamu butuh diinstall ulang? Sebenarnya ada cara melakukan pengaturan ulang di android yang bisa dilakukan sendiri. kamu bisa mengikuti langkah-langkah cara install ulang android seperti dibawah ini. 
Cara Install Ulang Android
Cara Install Ulang Android
Langkah Mudah Cara Install Ulang Android
Ada langkah mudah yang bisa dilakukan untuk menginstall ulang ponsel pintar kamu. Cara melakukan pengaturan ulang di android ini dapat dikerjakan langsung tanpa bantuan. Jika ponsel android kamu membutuhkan pengaturan ulang akibat aplikasi tidak berfungsi, adanya virus dan sebagainya, cara install ulang android bisa dengan perangkat komputer. Untuk install ulang dengan komputer, langkah-langkahnya antara lain: 
  1. Unduh driver Mediatek USB VCOM (berfungsi agar ponsel android dikenali oleh komputer yang dipakai)
  2. Cari ROM yang sepadan dengan ponsel android kamu lalu unduh
  3. Lakukan pengunduhan kembali untuk aplikasi SP_Flashtool yang berguna membuka direktori di ponsel via komputer
  4. Lakukan pengekstrakan lalu pasang drivernya di komputer
  5. Pada salah satu drive ekstrak aplikasi SP_Flashtool kemudian buka Flash_Tool exe
  6. Di tampilan awal Flash_Tool coba cari Scatter_Loading dan klik, kemudian pilih file scatter_emmc.txt yang biasanya ada di folder ROM ponsel android 
  7. Pada tulisan DA DL ALL With Checksum ada kotak dicentang, lalu unduh. Proses pengunduhan akan ditunjukkan lewat bar berwarna ungu bertuliskan unduh
  8. Bila pengunduhan telah selesai, tekan tombol daya matikan ponsel. Setelah itu hubungkan ponsel dengan USB ke komputer
  9. Bar pengunduhan akan berubah warna dari ungu ke kuning yang menkamukan proses install ulang sedang dilakukan
  10. Bila telah ada lingkaran hijau pada Flashtool berarti install ulang selesai
  11. Silakan hidupkan kembali ponsel android kamu
  12. Akan ada proses booting yang berjalan, tunggu meski agak lama dan biarkan proses tersebut sampai tuntas
Itulah langkah-langkah cara melakukan pengaturan ulang di android dengan bantuan komputer. Pembahasan mengenai cara install ulang android tanpa komputer akan dilakukan di kesempatan lain. Semoga bermanfaat. 

0 Komentar untuk "Coba Yuk Cara Install Ulang Android Sendiri"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel